Bahaya yang pertama adalah bahaya dari atas ketika sedang hujan deras yang disertai dengan angin kencang.
Kondisi cuaca buruk semacam ini bisa memudahkan benda-benda berbahaya seperti papan iklan atau pohon untuk jatuh mengenai kendaraan.
Untuk itu, akan lebih baik jika Anda selalu berusaha memposisikan kendaraan di tengah jalan dan selalu gesit ketika berkendara.
Usahakan untuk tidak menempatkan kendaraan di bawah pohon besar atau papan iklan ketika parkir kendaraan saat cuaca sedang buruk.
Bahaya buruk lainnya datang dari bawah yakni berupa genangan air dari jalanan berlubang.
Anda tentu tak bisa memastikan secara pasti berapa volume air pada jalanan berlubang tersebut.
Untuk itu, cobalah menghindari atau menggesek titik pengereman agar lebih jauh dari genangan.
Atau jika bisa, hindari agar kendaraan tidak melewati genangan air tersebut.
Bila kendaraan sampai melintasi lubang jalan yang digenangi air, bisa jadi mobil terkena aquaplaning di mana cengkraman ban ke aspal akan semakin berkurang.
Kondisi ini akan membuat seolah-olah ban mengambang karena genangan air tersebut.