Fungsi Sistem Traction Control | Traction Control (TC) merupakan sistem yang mampu mempertahankan rasio slip diantara ban dan permukaan jalan dengan cara mengontrol peralatan-peralatan guna memberikan perlawanan percepatan terhadap perubahan kondisi permukaan jalan.
TC berfungsi mencegah wheelspin pada roda belakang mobil, yaitu kondisi dimana roda belakang berputar lebih cepat dari semestinya. Wheelspin terjadi bila kekuatan yang diterima roda belakang melebihi kemampuan ban dalam memberikan cengkeraman. Cengkeraman dari ban merupakan fungsi dari sifat karet ban serta tekanan ke bawah yang diterima ban yang berasal dari downforce dan bobot mobil.
Sistem TC pada umumnya menjadi fungsi kedua dari Anti-lock Braking System (ABS) pada kendaraan bermotor. TC akan aktif ketika input klep dan torsi mesin tidak sama pada kondisi permukaan jalan.
Sumber
Untuk mengetahui secara detil setiap angsuran Mobil, bisa menggunakan Form Simulasi kredit dibawah ini
Form Simulasi Kredit_____________________________________________________________________________