Konsumsi BBM Suzuki Baleno Manual dan Matic Sangat Irit

Konsumsi BBM Suzuki Baleno Manual dan Matic Sangat Irit – Suzuki Baleno, kembali hadir di Indonesia. Tidak lagi berbentuk sedan, Baleno kini pakai desain bodi hatchback. Mobil ini juga sudah resmi dijual, dengan harga Rp 195 juta untuk transmisi manual, dan Rp 207,5 juta untuk transmisi otomatis. Lantas bagaimana performa akselerasinya? Apakah sensasional?

Mengandalkan mesin yang mirip dengan Ertiga, Suzuki Baleno mampu merilis tenaga hingga 92,4 dk atau 0,4 dk lebih besar ketimbang Ertiga. Sedangkan torsinya tetap sama yaitu 130 Nm. Tenaga tersebut disalurkan melalui transmisi 4 percepatan ke roda depan. Karakternya mirip dengan Ertiga yang responsif ketika putaran rendah hingga menengah. Mesin K14B sudah terkenal dengan efisiensi bahan bakarnya? Apakah hal ini tetap terjadi di Suzuki Baleno?

Untuk menjawabnya, kami uji konsumsi bahan bakar Suzuki Baleno AT. Mobil ini punya berat kosong 950 kg. Untuk rute dalam kota, Baleno AT mampu mencatatkan angka konsumsi rata-rata sebesar 14,9 km/l. Sementara untuk rute tol, mobil ini bisa mendapatkan jarak 19,9 km untuk setiap liter BBM yang dihabiskan. Iritnya konsumsi bahan bakar rute tol Baleno, juga disebabkan saat melaju konstan di kecepatan 100 km/jam, putaran mesin hanya 2.500 rpm.

(Baca: Harga Suzuki Baleno Bandung, fitur, Warna dan Spesifikasi)

Mesin tersebut berkode K14B. Mesin empat silinder segaris DOHC dengan VVT ini dikenal mesin yang sangat efisien bahan bakar berdasarkan pengalaman banyak pemakai Suzuki Ertiga di berbagai forum diskusi klub dan di media sosial. Mesin berkapasitas 1.373 cc saat dipasang di Baleno hatchback di-setting mampu menyemburkan tenaga maksimum 92,4 PS pada 6.000 rpm dan torsi puncak 130 Nm pada 4.200 rpm.

Suzuki menyebutkan, pada Baleno hatchback varian transmisi matik, mesin ini mampu menempuh jarak 20,66 km untuk setiap satu liter bahan bakar yang diasupnya. Sementara pada varian transmisi manual, jarak tempuhnya lebih jauh lagi, mencapai 22,17 km/liter bahan bakar.
Data ini mengacu pada hasil uji tes yang dilakukan oleh Balai Teknologi Termodinamika Motor dan Propulsi (BT2MP) yang dikeluarkan bulan Januari 2017 atas Baleno hatchback.

Keiritan konsumsi bahan bakar Baleno hatchback juga ditunjang oleh aplikasi platform generasi terbaru ‘HEARTECT’ yang menghadirkan fundamental performa kendaraan yang tak hanya ringan, tapi juga lebih kokoh. Bobot ringan yang diandalkan HEARTECT berdampak pada semakin efisiensi dalam penggunaan bahan bakar, sehingga lebih lincah ketika melakukan akselerasi, berbelok dan juga melakukan pengereman.

Sangat berbeda dengan generasi sebelumnya, struktur bodi ini juga lebih bagus menyerap benturan saat terjadi kecelakaan. Berkendara makin nyaman ketika berada di kecepatan tinggi dan juga ketika menikung di berbagai kondisi jalan.

(Baca: Promo Kredit Suzuki Baleno Bandung)


Baleno hatchback ditunjang fitur keamanan seperti Dual SRS Airbag untuk penumpang baris depan.
Fitur keamanan lainnya adalah Antilock Braking System (ABS), yang membuat ban tidak terkunci saat pengemudi melakukan pengereman mendadak.

Berikutnya adalah fitur Electronic Brakeforce Distribution (EBD) membuat pengereman lebih efektif dan lebih pendek, serta Brake Assist (BA) yang membantu pengemudi merasakan tekanan yang lebih ringan pada kaki saat menekan pedal rem.Suzuki juga mengaplikasikan Suzuki Total Effective Control Technology (TECT), keselamatan standar melindungi penumpang ketika terjadi benturan. TECT ini bekerja meredam benturan dengan baik meski materialnya memiliki bobot yang ringan.

Harga Suzuki Baleno Bandung

Tipe Harga
New Baleno Manual 197.000.000
New Baleno Matic 209.000.000
Dapatkan Promo Penawaran Terbaik dan bonus menarik lainnya, Jika anda menggunakan Form Simulasi Kredit (Ajukan Online sekarang juga, proses cepat & mudah)
Untuk mengetahui secara detil setiap angsuran Mobil, bisa menggunakan Form Simulasi kredit dibawah ini
Form Simulasi Kredit
_____________________________________________________________________________
Atau Hubungi Kami Langsung di no
Klik Telp:
Klik Whatsapp: 085277956145
Harga Toyota Rush Bandung
Posted in News, Suzuki and tagged .