Tips Cara Tepat Menghidupkan AC Mobil Agar Awet

Tips Cara Tepat Menghidupkan AC Mobil Agar Awet | Air conditioner (AC) sangat penting perannya menjaga suhu tetap sejuk di kabin meski kondisi cuaca panas dan lalu lintas macet. Agar AC tidak mudah rusak, perlu diketahui cara penggunaannya.

Bila kita ingin menghidupkan AC mobil lakukanlah pada saat posisi putaran mesin atau RPM rendah yakni saat idle atau pedal gas tidak diinjak. Hal ini untuk menghindari gesekan yang terlalu keras antara pulley dan pressure plate (pelat penekan) pada kompresor AC.

Pulley dan pressure plate merupakan komponen yang sangat penting dalam sistem kerja AC. Pressure plate merupakan penghubung sehingga poros kompresor AC dapat berputar. Tugas sebagai penghubung itu baru bisa dijalankan setelah pressure plate menempel ke pulley. Pressure plate ini akan mendekati (sampai melekat) kepulley ketika AC dihidupkan.

Masalahnya, pulley adalah komponen yang selalu berputar selama mesin hidup dan putarannya berubah-ubah. Tinggi-rendahnya putaran pulley tergantung dari kerja mesin. Pulley akan berputar cepat ketika RPM tinggi. Sebaliknya, lambat saat putaran RPM rendah.

Dari hal ini kita bisa memperkirakan kapan waktu yang tepat untuk menempelkanpressure plate ke pulley. Kita pun bisa membayangkan apa yang terjadi bila menempelkan pressure plate saat putarannya kencang. Pada putaran kencang, gesekan antara permukaan pressure plate dan pulley sangat keras. Bila kebiasaan ini terus terulang, permukaan gesek dua komponen tersebut akan cepat aus.

Bila sudah terlanjur aus, efeknya tenaga putar mesin tak dapat diteruskan secara maksimal ke kompresor AC. Kondisi ini biasa disebut slip. Ada dua dampak lanjutan yang dirasakan bila terjadi slip. Pertama, AC menjadi kurang dingin dan terdengar suara berisik pada kompresor AC.(ton)

Sumber

Dapatkan Promo Penawaran Terbaik dan bonus menarik lainnya, Ajukan Online sekarang juga, proses cepat & mudah
Hubungi Kami Langsung di no
Klik Whatsapp: 085277956145
Klik Telp:

___________________________________
Klik Form Simulasi Kredit
Form Simulasi Kredit
___________________________________
Customer Service. Otosentrum.com
Alia April
Bayu Aji Ramadhan

Alamat Dealer Mobil
Posted in Tips Trik and tagged , , .